Menu

Mode Gelap

Religius · 22 Dec 2023 17:48 WIB ·

Pembinaan Mental Tahanan, Polres Takalar Berikan Siraman Rohani


					Pembinaan Mental Tahanan, Polres Takalar Berikan Siraman Rohani Perbesar

Takalar, —-//jejakkriminal.id//

Sat Tahti Polres Takalar adakan Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) bagi tahanan  agar mampu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan dalam menciptakan manusia yang beriman dan bertakwa dalam menjalani masa tahanan sebagai bagian dari introspeksi dan menyadari kesalahan diri. Jumat (22/12/2023) Pagi.

Pada kegiatan tersebut Kasat Samapta, Uztad AKP H. Basri memberikan tausiyah agar para tahanan meningkatkan iman dan taqwa dalam menjalani kehidupan serta bisa memetik hikmah atas ujian hidup yang dihadapi para tahanan yang berada di Rutan Polres Takalar.

“Perbanyak berdoa, memohon ampun kepada Tuhan dan bertobat untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi serta berusaha untuk menjalani kehidupan yang lebih baik di masyarakat kelak kalau sudah selesai menjalani masa hukuman” Ucap Uztad H. Basri saat memberikan tausiah.

Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si melalui Kasat Tahti IPTU Jamaluddin menjelaskan, pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) bertujuan agar para tahanan tidak mengulangi lagi kesalahan yang melanggar hukum dengan taat dalam beribadah dengan harapan ketika sudah kembali ke masyarakat para tahanan menjadi lebih baik dan tidak lagi mengulangi perbuatan melanggar hukum,”

Terutama dalam memberikan pemahaman agama bagi para tahanan yang sedang berada di dalam ruang sel tahanan dan menjadi bahan intropeksi diri.

“Melalui program pembinaan dengan menanamkan ilmu agama kedalam hati penghuni Rutan, diharapkan akan menjadi renungan bagi mereka, sehingga mereka sadar dan berbuat kebaikan”, Tutup Kasat Tahti./jk/

Artikel ini telah dibaca 4 kali

Baca Lainnya

Jumat Curhat Dengan Warga Makassar, Kapolda Sulsel Himbau Agar Perbedaan Pilihan Jangan Jadikan Kita Konflik Atau Ribut

5 January 2024 - 16:35 WIB

Polda Sulsel Gelar Jumat Curhat Dengan Komunitas Dakwah di Sungguminasa Gowa

30 December 2023 - 18:06 WIB

Jumat Curhat Polres Takalar, Warga Bontolebang Beri Saran Ini

30 December 2023 - 18:00 WIB

Sambut Pergantian Tahun, Zikir Akbar dan Tausiyah Akan Digelar di Top Floor Gedung Phinisi

30 December 2023 - 12:19 WIB

Ratusan Santri Tahfiz dan Anak Panti Asuhan Zikir di Rujab Bupati Bulukum

27 December 2023 - 10:40 WIB

Tinjau Gereja Katedral dan GRII, Kapolri Bicara Keberagaman Hingga Jaga Persatuan-Kesatuan Indonesia

25 December 2023 - 19:12 WIB

Trending di Religius