Takalar, —//jejakkriminal.id//
Giat sambang desa merupakan salah satu tugas rutin bagi seorang Bhabinkamtibmas yakni dengan melaksanakan kunjungan kepada masyarakat binaannya untuk menjalin silaturahmi yang lebih erat dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas serta mencari informasi yang berkembang di masyarakat binaanya agar tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, Minggu (17/12/23).
Seperti halnya yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Pattallassang, Bripka Azhar Hasran, S.H yang menyambagi warga binaanya bertempat di Lingkungan Sabintang, Kelurahan Sabintang, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar.
Pada kesempatan yang baik tersebut Bripka Azhar Hasran menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk tidak mudah percaya akan berita-berita Hoax sekaitan dengan Pemilu Legislatif dan Presiden 2024 mendatang, yang sifatnya dapat memecah belah kerukunan dan persatuan masyarakat.
“Kita harus waspada dan jangan mudah percaya terhadap berita Hoax, terutama menjelang Pemilu. Saling memberikan informasi yang benar dan melaporkan setiap potensi gangguan Kamtibmas sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ujar Bripka Azhar Hasran.
Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk aktif melaporkan setiap gangguan Kamtibmas yang mereka temui. Kerjasama antara masyarakat dan Kepolisian diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan bersama dan mencegah terjadinya tindak kriminalitas.
Ditempat terpisah, Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si melalui Ps. Kasubsi Penmas Humas Polres Takalar AIPDA Aswan Sabil mengatakan, ”peran Bhabinkamtibmas untuk selalu menyatu dengan warga dan terus bersinergi ciptakan Harkamtibmas dan kondusifitas lingkungan yang aman, hal ini juga bagian dari pelaksanaan Ops Mantap Brata Takalar 2023-2024.”ujarnya.
Aipda Aswan Sabil menambahkan ”Bhabinkamtibmas juga harus selalu peka dan peduli terhadap situasi Kamtibmas serta memberikan kesejukan dan kedamaian jelang Pemilu 2024 mendatang.”Tutup Aswan Sabil. (Asw19/jk/)